Thursday 6 June 2013

Susah DIATUR!!!!!!!

Gue sering bertanya-tanya kenapa fasilitas umum di Indonesia itu sangat tidak layak banget, banyak sekali kita lihat infrastruktur yang rusak, vandalisme dimana-mana, dan masih banyak lagi. Pertnyaan yang muncul adalah siapa yang salah? Pemerintah atau Masyarakat?. Oke gue bahas soalnya geregetan banget kalo liat fasilitas umum di Indonesia yang kebanyakan ga layak di Malaysia negara yang ga jauh dari Indonesia gue rasa mempunyai fasilitas umum yang lebih baik daripada Indonesia jalan-jalan disana rapih tanpa vandalisme pertnyaan “siapa yang salah” kembali muncul menurut gue baik masyarakat dan pemerintah pun salah, salahnya dimana? Salahnya pemerintah adalah pemerintah sedari tidak menekankan pendidikan disiplin yang kuat dan cinta lingkungan selain itu pemerintah juga tidak mengupayakan pendidikan yang baik bagi masyarakat dan salahnya masyarakat adalah mereka tidak peka terhadap apa yang terjadi disekitar mereka, dan cenderung acuh tak acuh pada masalah lingkungan. Mereka hanya memikirkan urusan mereka sendiri akibatnya tatanan sosial di Indonesia menjadi rancu sangat rancu contoh ketika gue sampe di Bandara Soekarno-Hatta terminal 3 ada sekelompok orang-orang yang kelihatanya mereka adalah pejabat yang akan melancong ke luar negeri, mereka disediakan snack oleh travel agen mereka dan yang paling mengagetkan adalah bukan isi snacknya ya tapi kotak snack yang dibiarkan teronggok di kursi-kursi yang berada di ruang tunggu padahal tempat sampah terletak tidak jauh dari mereka sungguh ironi mereka yang “berpendidikan” saja tidak peka terhadap lingkungan apa lagi kebanyakan masyarakan Indonesia yang memang berpendidikan rendah? Ya yang terjadi sekarang adalah ketidaksinambungan visi pemerintah dengan visi masyarakatnya. Itu adalah sekilas tidak disiplinnya orang Indonesia semoga generasi selanjutnya lebih peka terhadap apa yang terjadi disekitar mereka aminnnnn. Gue aja makan beng-beng di Singapura sampahnya baru di buang di Jakarta #pamerrrrrrrr biar orang sirik dan jadi cinta lingkungan....save our earth ya udah tua loh dia......